Ribuan Miras Ilegal Diamankan Bea Cukai Kepri di Perairan Berakit

- Author

Kamis, 1 Juni 2023 - 12:37 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DJBC Khusus Kepri Menegah Upaya Penyeludupan Ribuan Miras asal Singapura ke Lingga. (Foto: Istimewa)

DJBC Khusus Kepri Menegah Upaya Penyeludupan Ribuan Miras asal Singapura ke Lingga. (Foto: Istimewa)

Bintan, Kepriheadline.id – Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC) Khusus Kepulauan Riau menegah upaya penyeludupan 6.828 botol Minuman Keras asal Singapura.

Ribuan botol Miras itu dibawa menggunakan kapal KM Indo King Jaya dari Singapura dengan tujuan Lingga, Kepulauan Riau. Penegahan dilakukan petugas di Peraira Berakit, Kabupaten Bintan, Selasa (30/5/2023).

Kepala Bidang Kepabeanan dan Cukai DJBC Khusus Kepro Abdul Rasyid menyampaikan, penyeludupan ribuan botol Miras igu dilakukan dengan modus penyelundupan dengan mematikan Sistem Identifikasi Otomatis (AIS) guna terhindar dari deteksi kapal patroli petugas.

“Pengejaran dilakukan mulai dari Selat Singapura, AIS dimatikan. Kapal itu lalu mengubah arah memasuki perairan Indonesia setelah 35 mil Timur Laut dari perairan Berakit, Bintan,” ujar Rasyid, Kamis (1/6/2023).

Baca Juga :  Truk Muatan Batako Hantam Tembok Restaurant Foodpedia

Ia mengatakan, ribuan botol Miras itu dibawa tanpa disertai dokumen kepabeanan. Selain barang bukti Miras, terdapat 7 ABK yang turut diamankan dalam penegahan tersebut.

“Perlawan secara masif tidak ada saat diamankan. Karena memang kita juga bersama rekan-rekan patroli yang ada di Batam juga ikut serta,” katanya.

Bea Cukai saat ini masih melakukan upaya penyidikan terhadap ABK untuk mengidentifikasi pemilik barang ilegal tersebut.

“Alat angkut, muatan beserta kru sudah kita bawa ke Kanwil DJBC Kepri. Untuk para kru kita sedang dalami terkait dengan kasus ini,” katanya.

Diperkirakan potensi kerugian negara atas upaya penyelundupan ribuan botol minuman keras tersebut mencapai Rp 3,3 miliar.

(cr1/red)

Ikuti berita lainnya di GOOGLE NEWS

 

 

 

 

Follow WhatsApp Channel www.kepriheadline.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Stok Nasional Surplus, Mentan Tegaskan Karimun Tak Boleh Lagi Krisis Beras
Mentan Sarankan Ribuan Ton Beras Selundupan di Kepri Dimusnahkan
Menyusul Temuan di Batam, Dinkes Pastikan Karimun Masih Nihil Kasus Super Flu
Ratusan Peserta dari Dalam dan Luar Negeri Akan Ramaikan Festival Jong Nusantara 2026 di Karimun, Ini Jadwalnya
Catat Sejarah Baru, AKBP Yunita Stevani Resmi Pimpin Polres Karimun
Kapal Ferry Dumai Line Diterpa Ombak Tinggi, Penumpang Sempat Panik
Pemprov Kepri Tetapkan UMP dan UMK 2026, Upah Pekerja Naik hingga 8,92 Persen
Kerja Sama dengan BPJS, Pemkab Karimun Dorong Perlindungan Kesehatan dan Tenaga Kerja

Berita Terkait

Senin, 19 Januari 2026 - 11:57 WIB

Stok Nasional Surplus, Mentan Tegaskan Karimun Tak Boleh Lagi Krisis Beras

Senin, 19 Januari 2026 - 11:35 WIB

Mentan Sarankan Ribuan Ton Beras Selundupan di Kepri Dimusnahkan

Kamis, 15 Januari 2026 - 12:40 WIB

Menyusul Temuan di Batam, Dinkes Pastikan Karimun Masih Nihil Kasus Super Flu

Kamis, 8 Januari 2026 - 10:43 WIB

Ratusan Peserta dari Dalam dan Luar Negeri Akan Ramaikan Festival Jong Nusantara 2026 di Karimun, Ini Jadwalnya

Rabu, 7 Januari 2026 - 13:09 WIB

Catat Sejarah Baru, AKBP Yunita Stevani Resmi Pimpin Polres Karimun

Berita Terbaru