PT TIMAH Tbk Berangkatkan Tim Emergency Response Group untuk Misi Kemanusiaan di Sumatera Utara

- Author

Kamis, 4 Desember 2025 - 14:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PT TIMAH Tbk Berangkatkan Tim Emergency Response Group untuk Misi Kemanusiaan di Sumatera Utara

PT TIMAH Tbk Berangkatkan Tim Emergency Response Group untuk Misi Kemanusiaan di Sumatera Utara

PANGKALPINANG – PT TIMAH Tbk mengirimkan Tim Emergency Response Group (ERG) untuk menjalankan misi kemanusiaan membantu penanganan banjir bandang dan longsor yang melanda sejumlah wilayah di Sumatera Utara, Rabu (3/12/2025).

Sebanyak 20 personel ERG diberangkatkan dalam misi kemanusiaan ini. Mereka tergabung dalam ESDM Siaga Bencana & BUMN Peduli Bencana, dan akan menuju titik titik terdampak di Tapanuli Selatan dan tim akan berpusat di wilayah Mandailing sebagai titik koordinasi utama sebelum melakukan penanganan di lokasi-lokasi terdampak.

Tim yang diberangkatkan terdiri dari rescuer, tim medis, tim logistik. Puluhan personel yang diberangkatkan ini juga dilengkapi peralatan evakuasi, rescue, peralatan medis dan nantinya akan memberikan bantuan pangan bagi masyarakat yang membutuhkan.

Tim ERG PT TIMAH Tbk telah kerap membantu penanganan bencana nasional seperti di Cianjur, Garut, Belitung Timur, Bengkulu, Lebak Banten, dan tsunami yang terjadi di Ujung Kulon, Banten.

Ketua ERG, Ali Samsuri menekankan pentingnya disiplin dan keselamatan tim selama bertugas di sana. Dirinya menyampaikan pentingnya kekompakan dalam melaksanakan tugas.

Baca Juga :  PT TIMAH Tbk Dukung Open Tournament Taekwondo Pelajar di Bangka Belitung, Cetak Atlet Muda Berprestasi

“Kawan-kawan mewakili PT TIMAH Tbk, dengan segala keterbatasam, saya yakin semangat kita untuk menolong sangat besar. Tetap patuh pada ketua tim yang ditunjuk di lapangan. Jangan meninggalkan lokasi tanpa sepengetahuan ketua tim. Jaga kesehatan dan keselamatan,” ucapnya.

Senada Corporate Secretary PT TIMAH Tbk, Rendi Kurniawan menyampaikan pesan dari Direktur Utama PT TIMAH Tbk, Restu Widiyantoro untuk selalu memperhatikan keselamatan.

“Dirut berpesan agara kawan-kawan harus selamat, baru bisa menyelamatkan orang lain. Perhatikan keselamatan, siapkan mental, dan jaga kondisi kesehatan,” ucapnya.

Keberangkatan tim ERG PT TIMAH Tbk bukan hanya bentuk respon cepat perusahaan terhadap bencana nasional, tetapi juga komitmen berkelanjutan dalam menghadirkan manfaat langsung bagi masyarakat.

PT TIMAH Tbk berharap kehadiran tim ERG dapat membantu mempercepat penanganan darurat, memberikan dukungan bagi para korban, serta memperkuat solidaritas antar lembaga dalam aksi kemanusiaan.

(*)

Editor : Ricky Robian Syah

Sumber Berita : www.timah.com

Follow WhatsApp Channel www.kepriheadline.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Ratusan Karyawan PT Timah Ikuti Fishing Competition 2026 di Sungailiat
PT TIMAH Gelar Beragam Kegiatan Peringati Bulan K3 Nasional 2026
Sembilan Satpam PT Timah Terima Penghargaan Polres Bangka Barat di HUT ke-45 Satpam
Sekjen ATR/BPN Ajak Jajaran Perkuat Kolaborasi Lintas Biro Sambut Program Kerja 2026
Reforma Agraria Jadi Jalan Damai Akhiri Konflik Agraria di Desa Soso Blitar
PT TIMAH Serahkan Aset Masjid Baiturahim di Sungailiat kepada Yayasan
PT TIMAH Perkuat Dukungan Pendidikan, Fokus Tingkatkan Kualitas SDM Menuju Indonesia Emas 2045
Mobil Sehat PT Timah Layani 7.114 Warga di Babel dan Kepri Sepanjang 2025
Tag :

Berita Terkait

Sabtu, 17 Januari 2026 - 14:58 WIB

Ratusan Karyawan PT Timah Ikuti Fishing Competition 2026 di Sungailiat

Sabtu, 17 Januari 2026 - 14:52 WIB

PT TIMAH Gelar Beragam Kegiatan Peringati Bulan K3 Nasional 2026

Jumat, 9 Januari 2026 - 14:48 WIB

Sembilan Satpam PT Timah Terima Penghargaan Polres Bangka Barat di HUT ke-45 Satpam

Jumat, 9 Januari 2026 - 14:10 WIB

Sekjen ATR/BPN Ajak Jajaran Perkuat Kolaborasi Lintas Biro Sambut Program Kerja 2026

Jumat, 9 Januari 2026 - 14:04 WIB

Reforma Agraria Jadi Jalan Damai Akhiri Konflik Agraria di Desa Soso Blitar

Berita Terbaru