Kodim 0317/TBK Gandeng Kejari Karimun, Wujudkan Penegakan Hukum yang Humanis

- Author

Kamis, 25 September 2025 - 11:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kodim 0317/TBK Gandeng Kejari Karimun, Wujudkan Penegakan Hukum yang Humanis

Kodim 0317/TBK Gandeng Kejari Karimun, Wujudkan Penegakan Hukum yang Humanis

Karimun, KepriHeadline.id – Sinergi antara TNI AD dan Kejaksaan Negeri kembali ditunjukkan di Kabupaten Karimun. Kodim 0317/TBK bersama Kejaksaan Negeri Karimun menggelar apel gabungan sekaligus penandatanganan perjanjian kerja sama di bidang penegakan hukum, Kamis (25/9/2025).

Apel berlangsung di halaman Makodim 0317/TBK, dipimpin langsung Dandim 0317/TBK Letkol Inf Andit Franata. Hadir pula Kasdim 0317/TBK Mayor Inf Istain Tamimi, jajaran perwira staf, serta pejabat utama Kejari Karimun, di antaranya Kasipidum Dedi Januarto Simatupang dan Kasiintel Herlambang Adhi Nugroho.

Dalam amanatnya, Dandim menekankan bahwa kegiatan tersebut bukan sekadar seremonial, melainkan wujud komitmen bersama dalam menjaga keamanan dan penegakan hukum di wilayah.

“ Kodim 0317/TBK siap berdiri di garda terdepan mendukung aparat penegak hukum, khususnya dalam menghadapi berbagai tantangan di lapangan,” ujar Andit.

Baca Juga :  Peringati Bulan K3 Nasional, PT Timah Area Belitung Gelar Apel dan Serahkan Penghargaan Bagi Pengawas Operasional

Sementara itu, Kajari Karimun, Denny Wicaksono, menyebutkan kerja sama ini menjadi langkah strategis memperkuat koordinasi lintas institusi.

“Kesepahaman ini tidak hanya menyangkut penanganan perkara, tetapi juga pencegahan tindak pidana serta edukasi hukum kepada masyarakat. Harapannya, penegakan hukum di Karimun semakin tegas, adil, dan humanis,” kata Denny.

Usai apel, kegiatan ditutup dengan foto bersama sebagai simbol kekompakan antara TNI AD dan Kejaksaan. Sinergi kedua institusi ini diharapkan dapat menghadirkan rasa aman dan keadilan yang menjadi harapan masyarakat.

(*)

Ikuti berita lainnya di GOOGLE NEWS

Penulis : Ricky Robian Syah

Editor : Ricky Robian Syah

Follow WhatsApp Channel www.kepriheadline.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Festival Lampu dan Kereta Hias Karimun Semarakkan Ramadhan dan Idulfitri 1447 H
PT Karimun Granite Salurkan Bantuan PPM Desember 2025, Fokus Pendidikan hingga Keagamaan
Mobil Terios Tertimpa Pohon di Depan Masjid Baitul Taqwa Karimun
Mayat Pria Ditemukan Meninggal Dunia di Kamar Hotel di Karimun
Stok Nasional Surplus, Mentan Tegaskan Karimun Tak Boleh Lagi Krisis Beras
Mentan Sarankan Ribuan Ton Beras Selundupan di Kepri Dimusnahkan
Ratusan Sekolah di Karimun Terima Bantuan Smart TV Program Digitalisasi Pendidikan
Bupati Karimun Lantik Pengurus HPMTBK Pekanbaru Periode 2025–2026

Berita Terkait

Selasa, 20 Januari 2026 - 17:25 WIB

Festival Lampu dan Kereta Hias Karimun Semarakkan Ramadhan dan Idulfitri 1447 H

Selasa, 20 Januari 2026 - 15:23 WIB

PT Karimun Granite Salurkan Bantuan PPM Desember 2025, Fokus Pendidikan hingga Keagamaan

Senin, 19 Januari 2026 - 13:21 WIB

Mayat Pria Ditemukan Meninggal Dunia di Kamar Hotel di Karimun

Senin, 19 Januari 2026 - 11:57 WIB

Stok Nasional Surplus, Mentan Tegaskan Karimun Tak Boleh Lagi Krisis Beras

Senin, 19 Januari 2026 - 11:35 WIB

Mentan Sarankan Ribuan Ton Beras Selundupan di Kepri Dimusnahkan

Berita Terbaru