Diduga Bawa Narkoba, WNI yang Baru Tiba dari Malaysia Nekat Terjun ke Laut di Karimun

- Author

Senin, 14 Juli 2025 - 14:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Diduga Bawa Narkoba, WNI yang Baru Tiba dari Malaysia Nekat Terjun ke Laut di Karimun. FOTO: Istimewa

Diduga Bawa Narkoba, WNI yang Baru Tiba dari Malaysia Nekat Terjun ke Laut di Karimun. FOTO: Istimewa

Karimun, KepriHeadline.id – Seorang warga negara Indonesia (WNI) berinisial YF (43), nekat melompat ke laut sesaat setelah tiba dari Malaysia di Pelabuhan Internasional Tanjungbalai Karimun, Senin pagi 14 Juli 2025.

Insiden itu terjadi sekitar pukul 09.00 WIB, ketika YF baru saja menyelesaikan proses pengecekan paspor dan hendak melanjutkan ke tahap pemeriksaan Bea Cukai.

Petugas yang berjaga mencurigai gelagat pria tersebut, yang tampak gelisah dan berbicara tidak jelas, diduga dalam pengaruh obat-obatan.

“Saat akan melalui pemeriksaan Bea Cukai, pria tersebut terlihat seperti orang linglung. Kami menduga ia di bawah pengaruh zat terlarang. Saat ditanya lebih lanjut, ia mengaku membawa narkoba, namun katanya sudah dibuang di sekitar ponton pelabuhan,” ujar seorang petugas di pelabuhan yang enggan disebutkan namanya.

Usai menyampaikan pengakuan tersebut, YF tiba-tiba melompat ke laut dan bersembunyi di bawah pondasi pelabuhan. Beruntung, kondisi air yang sedang surut memudahkan petugas Bea Cukai dan aparat lainnya untuk segera mengamankan pria tersebut.

Baca Juga :  Mobil Sehat PT Timah Kembali Hadir di Desa Gemuruh, Ratusan Warga Antusias Ikuti Berobat Gratis 

Terkait penangkapan itu, Kasat Narkoba Polres Karimun AKP Arif Ridho membenarkan soal kejadian itu. Ia mengatakan, pria berinisial YF itu berhasil diamankan oleh Petugas Bea Cukai yang sedang menjalani tugasnya di Pelabuhan Internasional Karimun.

“Saat ini tersangka sudah diserahkan ke Polres Karimun. Kami sedang dalami lebih lanjut,” kata AKP Arif dikonfirmasi via ponsel, Senin, 14 Juli 2025.

Ia mengatakan, pria berinisial YF itu diketahui masuk ke Indonesia melalui pelabuhan Internasional Karimun Dari tanggannya, polisi berhasil mengamankan barang bukti narkotika jenis sabu seberat 40 gram.

“BBnya 40 gram, dan pelaku ini merupakan orang Tembilahan,” katanya.

(*)

Ikuti berita lainnya di GOOGLE NEWS

Penulis : Ricky Robian Syah

Editor : Ricky Robian Syah

Follow WhatsApp Channel www.kepriheadline.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Mayat Pria Ditemukan Meninggal Dunia di Kamar Hotel di Karimun
Stok Nasional Surplus, Mentan Tegaskan Karimun Tak Boleh Lagi Krisis Beras
Mentan Sarankan Ribuan Ton Beras Selundupan di Kepri Dimusnahkan
Ratusan Sekolah di Karimun Terima Bantuan Smart TV Program Digitalisasi Pendidikan
Bupati Karimun Lantik Pengurus HPMTBK Pekanbaru Periode 2025–2026
Karimun – Meranti Jalin Kerja Sama Strategis, Dorong Ekonomi hingga Perkuat Layanan Pemerintahan
Pelajar di Kundur Ditemukan Gantung Diri di Rumahnya
Peringati Hari Dharma Samudera, Lanal Tanjung Balai Karimun Gelar Ziarah dan Tabur Bunga 

Berita Terkait

Senin, 19 Januari 2026 - 13:21 WIB

Mayat Pria Ditemukan Meninggal Dunia di Kamar Hotel di Karimun

Senin, 19 Januari 2026 - 11:57 WIB

Stok Nasional Surplus, Mentan Tegaskan Karimun Tak Boleh Lagi Krisis Beras

Senin, 19 Januari 2026 - 11:35 WIB

Mentan Sarankan Ribuan Ton Beras Selundupan di Kepri Dimusnahkan

Sabtu, 17 Januari 2026 - 14:35 WIB

Ratusan Sekolah di Karimun Terima Bantuan Smart TV Program Digitalisasi Pendidikan

Sabtu, 17 Januari 2026 - 14:10 WIB

Bupati Karimun Lantik Pengurus HPMTBK Pekanbaru Periode 2025–2026

Berita Terbaru