Api Membakar 4 Hektar Hutan dan Lahan di Desa Pongkar

- Author

Rabu, 20 Maret 2024 - 20:44 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Suasana pasca kebakaran di kawasan Hutan di Desa Pongkar. (Foto: Rc/KepriHeadline.id)

Suasana pasca kebakaran di kawasan Hutan di Desa Pongkar. (Foto: Rc/KepriHeadline.id)

Karimun, KepriHeadline.id – Api membakar Hutan dan Lahan seluas 4 hektar di kawasan Desa Pongkar, Kecamatan Tebing, Kabupaten Karimun, Rabu, 20 Maret 2024. Kebakaran Hutan dan Lahan itu terjadi sekira pukul 13.00 WIB, dan baru bisa dipadamkan setelah petugas Pemadam bersama Aparat Kepolisian, TNI dan masyarakat berjibaku melakukan pemadaman selama dua jam lamanya. Beruntung, api dapat segera dipadamkan, sehingga tidak meluas ke bagian atas area pergunungan. Kabid Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan BPBD dan Damkar Kabupaten Karimun Hendra Hidayat mengatakan, proses pemadaman kebakaran Hutan dan Lahan di kawasan Desa Pongkar tersebut, sempat mengalami kendala disebabkan kondisi medan yang sulit dimasuki Mobil Pemadam. “Tadi kami menurunkan dua mobil pemadam untuk proses penanggulangan kebakaran itu. Memang sedikit alami kesulitan, karena medannya terjal,” kata Hendra, Rabu malam. Disebutkan Hendra, sulitnya proses pemadaman di area kebakaran Hutan dan Lahan itu, disebabkan salah satunya mobil pemadam yang tidak bisa mencapai titik terdekat untuk melakukan proses penanggulangan kebakaran. Selain itu, selang pemadam juga tidak bisa menjangkau area atas lahan hutan yang terbakar, sehingga petugas terpaksa menggunakan alat manual untuk pemadaman.
Baca Juga :  Pemancing Hilang Terseret Arus di Pantai Bahagia Batam
“Sementara bukit dengan kontur yang terjal membuat anggota kesulitan untuk memadamkan api, ditambah sumber air yang jauh. Memang murni berjibaku dan harus satu-satu, demi tidak meluasnya api,” katanya. Hendra mengatakan, saat ini kebakaran di area Hutan dan Lahan bagian atas telah berhasil dipadamkan, namun pada sore harinya, api kembali membakar bagian bawah lahan, di dekat jalan. “Hingga kini, proses pemadaman masih dilakukan untuk dibagian bawah, agar tidak kembali meluas ke atas,” katanya. Hendra kembali mengimbau masyarakat untuk tidak membuka lahan dengan membakar dan tidak membuang puntung rokok secara sembarang, sehingga berdampak kepada kebakaran lahan. Selain itu, ia juga meminta masyarakat sama-sama berperan mengawasi lingkungan dan saling mengingatkan kepada masyarakat lainnya. “Mari sama-sama kita menjaga, agar kasus kebakaran tidak meningkat. Apalagi, saat ini musim kemarau, dimana lahan dengan mudahnya bisa terbakar,” tutupnya. (*) Ikuti berita lainnya di GOOGLE NEWS [yop_poll id=”1″]  

Eksplorasi konten lain dari Kepriheadline.id

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Penulis : Ricky Robian Syah

Editor : Ricky Robian Syah

Follow WhatsApp Channel www.kepriheadline.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Diduga Ambil Jalur Terlalu Kanan, Dua Motor Tabrakan di Karimun, Satu Meninggal Dunia
Polisi Tangkap Lima Orang Terkait Peredaran Sabu di Karimun, Barang Bukti Capai Dua Kilogram
Kapal Pembawa Kayu Tenggelam di Perairan Karimun, Tiga Orang Selamat Usai Terombang Ambing di Laut
Remaja 14 Tahun Kritis Usai Alami Kecelakaan Tunggal
Seorang Lansia Tewas dalam Kebakaran di Gang Asoka, Karimun
Balita 2 Tahun di Karimun Diduga Tewas Dianiaya, Pelaku Kekasih Ibu Korban
Rumah Lansia di Karimun Terbakar Saat Listrik Padam
Asap Tebal Mengepul, Mobil Suzuki Vitara Terbakar di Teluk Air

Berita Terkait

Selasa, 8 Juli 2025 - 11:39 WIB

Diduga Ambil Jalur Terlalu Kanan, Dua Motor Tabrakan di Karimun, Satu Meninggal Dunia

Jumat, 4 Juli 2025 - 11:16 WIB

Polisi Tangkap Lima Orang Terkait Peredaran Sabu di Karimun, Barang Bukti Capai Dua Kilogram

Minggu, 29 Juni 2025 - 14:40 WIB

Kapal Pembawa Kayu Tenggelam di Perairan Karimun, Tiga Orang Selamat Usai Terombang Ambing di Laut

Minggu, 29 Juni 2025 - 12:51 WIB

Remaja 14 Tahun Kritis Usai Alami Kecelakaan Tunggal

Jumat, 20 Juni 2025 - 21:07 WIB

Seorang Lansia Tewas dalam Kebakaran di Gang Asoka, Karimun

Berita Terbaru

Eksplorasi konten lain dari Kepriheadline.id

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca