Personel Polres Karimun Berikan Himbauan Kamtibmas Kepada Masyarakat, Cegah Aksi Premanisme Dan Kejahatan Jalanan

- Author

Senin, 12 Mei 2025 - 16:54 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Personel Polres Karimun Berikan Himbauan Kamtibmas Kepada Masyarakat, Cegah Aksi Premanisme Dan Kejahatan Jalanan. Humas Polres Karimun

Personel Polres Karimun Berikan Himbauan Kamtibmas Kepada Masyarakat, Cegah Aksi Premanisme Dan Kejahatan Jalanan. Humas Polres Karimun

Karimun, KepriHeadline.id – Sat Samapta Polres Karimun terus melaksanakan patroli dialogis dan himbauan kamtibmas sebagai upaya mencegah tindak kriminalitas yang meresahkan masyarakat khususnya terkait aksi premanisme. Senin (12/05/2025).

Patroli cegah aksi premanisme dilaksanakan setiap hari di wilayah Polres Karimun baik pagi siang maupun malam dengan sasaran tempat-tempat keramaian, dan obyek Vital dan tempat tempat rawan terjadinya aksi kejahatan jalanan.

Kapolres Karimun AKBP Robby Topan Manusiwa. S.I.K., M.H. melalui Kasi Humas Polres Karimun AKP Sri Suwanto menuturkan kegiatan patroli ini sebagai bentuk memerangi aksi kriminalits dan premanisme, Pungli serta penyakit masyarakat lainnya sehingga diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat Kabupaten Karimun.

Baca Juga :  Kondisi Terkini Petugas Damkar yang Terluka saat Padamkan Api di Kios Minyak Baran

“Kita terus lakukan patroli ini dan juga sekaligus memberikan himbauan kamtibmas dan layanan pengaduan kepada masyarakat secara humanis setiap hari baik pagi, siang, maupun malam hari untuk mencegah aksi kriminalitas dan preman beraksi. Sehingga dapat terwujudnya kondusifitas kamtibmas wilayah Kabupaten Karimun.” Kata AKP Sri Suwanto.

Masyarakat dapat menggunakan layanan Hotline Polisi 110, yang dapat mempermudah melakukan pelaporan jika terjadi aksi kriminal yang meresahkan.

“Jangan takut lapor ke kami, jika ada tindak kejahatan di tempat Anda. Mari bersama-sama kita jaga Kabupaten Karimun tercinta agar tetap aman dan kondusif,” Pungkas Kasi Humas Polres Karimun.

(*)

Ikuti berita lainnya di GOOGLE NEWS

Editor : Ricky Robian Syah

Follow WhatsApp Channel www.kepriheadline.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Mayat Pria Ditemukan Meninggal Dunia di Kamar Hotel di Karimun
Stok Nasional Surplus, Mentan Tegaskan Karimun Tak Boleh Lagi Krisis Beras
Mentan Sarankan Ribuan Ton Beras Selundupan di Kepri Dimusnahkan
Ratusan Sekolah di Karimun Terima Bantuan Smart TV Program Digitalisasi Pendidikan
Bupati Karimun Lantik Pengurus HPMTBK Pekanbaru Periode 2025–2026
Karimun – Meranti Jalin Kerja Sama Strategis, Dorong Ekonomi hingga Perkuat Layanan Pemerintahan
Pelajar di Kundur Ditemukan Gantung Diri di Rumahnya
Peringati Hari Dharma Samudera, Lanal Tanjung Balai Karimun Gelar Ziarah dan Tabur Bunga 

Berita Terkait

Senin, 19 Januari 2026 - 13:21 WIB

Mayat Pria Ditemukan Meninggal Dunia di Kamar Hotel di Karimun

Senin, 19 Januari 2026 - 11:57 WIB

Stok Nasional Surplus, Mentan Tegaskan Karimun Tak Boleh Lagi Krisis Beras

Senin, 19 Januari 2026 - 11:35 WIB

Mentan Sarankan Ribuan Ton Beras Selundupan di Kepri Dimusnahkan

Sabtu, 17 Januari 2026 - 14:35 WIB

Ratusan Sekolah di Karimun Terima Bantuan Smart TV Program Digitalisasi Pendidikan

Sabtu, 17 Januari 2026 - 14:10 WIB

Bupati Karimun Lantik Pengurus HPMTBK Pekanbaru Periode 2025–2026

Berita Terbaru