Jaga Ekosistem Kawasan Pesisir, PT Timah Lepasliarkan 600 Ekor Bibit Kepiting di Pantai Kundur

- Author

Senin, 10 April 2023 - 17:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PT Timah Tbk lepasliarkan 600 ekor bibit kepiting bakau di Pulau Kundur. (Foto: Humas PT Timah)

PT Timah Tbk lepasliarkan 600 ekor bibit kepiting bakau di Pulau Kundur. (Foto: Humas PT Timah)

Karimun, Kepriheadline.id – Jaga ekosistem kawasan pesisir, PT Timah TBK lepasliarkan 600 ekor bibit kepiting bakau di Pantai Kundur, Senin (10/4/2023).

Pelepasan ratusan ekor bibit kepiting itu bertujuan untuk menjaga ekositem kawasan pesisir, khususnya untuk jenis kepiting bakau.

Tahun ini, PT Timah Tbk berencana akan melakukan restocking kepiting bakau sebanyak 1400 ekor. Hal ini sebagai upaya perusahaan untuk menjaga kelestarian lingkungan pesisir pantai.

Restocking kepiting ini juga diharapkan dapat memberikan dampak ekonomi bagi para nelayan setempat. Sehingga selain menjaga lingkungan, nelayan dapat merasakan manfaat ekonomi.

Ketua Nelayan Desa Gemuruh Idrus mengatakan, pihaknya sangat mendukung kegiatan yang dilakukan oleh PT Timah Tbk. Pasalnya kegiatan peduli lingkungan seperti ini akan memberikan dampak secara langsung bagi mereka.

“Saya merasa senang dan sangat mendukung program restocking bibit kepiting bakau. Sebagai nelayan sangat senang karena nantinya akan memberikan dampak yang positif bagi kami,selain itu lingkungan sekitarnya pasti akan terjaga dengan baik,” kata Idrus.

Baca Juga :  KSOP Tanjungbalai Karimun Prediksi Puncak Arus Mudik Nataru Terjadi 24–25 Desember

Selain itu, kata dia kepiting bakau merupakan salah komoditas yang memiliki nilai ekonomi yang tinggi. Apalagi permintaannya saat ini cukup banyak seiring dengan bertumbuhnya rumah makan seafood.

“Kita tahu bahwa saat ini masyarakat sangat menyukai makanan seafood,apalagi kepiting sudah menjadi wajib dalam hidangan seafood selain udang dan cumi dan saat ini banyak rumah makan seafood,” katanya.

Ia berharap, kedepannya program restocking kepiting yang dilakukan PT Timah Tbk dapat dilaksanakan secara berkelanjutan sehingga manfaatnya bisa terus dirasakan nelayan.

(cr1/red)

Baca juga berita lainnya di GOOGLE NEWS

Follow WhatsApp Channel www.kepriheadline.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Festival Lampu dan Kereta Hias Karimun Semarakkan Ramadhan dan Idulfitri 1447 H
PT Karimun Granite Salurkan Bantuan PPM Desember 2025, Fokus Pendidikan hingga Keagamaan
Mobil Terios Tertimpa Pohon di Depan Masjid Baitul Taqwa Karimun
Mayat Pria Ditemukan Meninggal Dunia di Kamar Hotel di Karimun
Stok Nasional Surplus, Mentan Tegaskan Karimun Tak Boleh Lagi Krisis Beras
Mentan Sarankan Ribuan Ton Beras Selundupan di Kepri Dimusnahkan
Ratusan Sekolah di Karimun Terima Bantuan Smart TV Program Digitalisasi Pendidikan
Bupati Karimun Lantik Pengurus HPMTBK Pekanbaru Periode 2025–2026

Berita Terkait

Selasa, 20 Januari 2026 - 17:25 WIB

Festival Lampu dan Kereta Hias Karimun Semarakkan Ramadhan dan Idulfitri 1447 H

Selasa, 20 Januari 2026 - 15:23 WIB

PT Karimun Granite Salurkan Bantuan PPM Desember 2025, Fokus Pendidikan hingga Keagamaan

Senin, 19 Januari 2026 - 13:21 WIB

Mayat Pria Ditemukan Meninggal Dunia di Kamar Hotel di Karimun

Senin, 19 Januari 2026 - 11:57 WIB

Stok Nasional Surplus, Mentan Tegaskan Karimun Tak Boleh Lagi Krisis Beras

Senin, 19 Januari 2026 - 11:35 WIB

Mentan Sarankan Ribuan Ton Beras Selundupan di Kepri Dimusnahkan

Berita Terbaru