Soal Pengangkatan PPPK 2024 Karimun, Ini Kata Wabup Rocky

- Author

Rabu, 9 April 2025 - 14:55 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi PPPK. Foto: Website KemenPAN RB.

Ilustrasi PPPK. Foto: Website KemenPAN RB.

Karimun, KepriHeadline.id – Pemerintah Kabupaten Karimun terus menggenjot proses pengangkatan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahap I tahun 2024.

Wakil Bupati Karimun, Rocky Marciano Bawole, menegaskan bahwa pemerintah daerah menargetkan pelantikan dilakukan secepat mungkin, sebelum Oktober 2025.

“Kita usahakan secepat mungkin, sebelum Oktober. Saat ini sedang dalam proses percepatan,” ujar Rocky kepada awak media, Selasa (8/4/2025).

Rocky menambahkan, Bupati Karimun Iskandarsyah juga telah memberikan arahan khusus untuk mempercepat penyelesaian administrasi pengangkatan PPPK tersebut.

“Kami akan fokus membahas ini dalam waktu dekat. Kita akan rapatkan dulu, dan tentukan waktu yang tepat. Insha Allah, keputusan terkait penerbitan SK akan segera diambil,” tambahnya.

Baca Juga :  Tiga Kios di Karimun Rusak Ditabrak Mobil, Pelaku Kabur

Lebih lanjut, Rocky menjelaskan bahwa proses pengangkatan PPPK tidak bisa dilakukan secara tergesa-gesa, karena berkaitan dengan kesiapan anggaran dari pemerintah pusat.

“Anggaran dari pusat harus benar-benar terukur. Jangan sampai pegawai dilantik, tapi kemudian anggarannya tidak mencukupi,” jelasnya.

Mengacu pada informasi resmi dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB), pemerintah pusat telah menetapkan batas waktu pengangkatan aparatur sipil negara. Untuk Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), pengangkatan dilakukan paling lambat Juni 2025, sedangkan untuk PPPK tahap I dan II harus selesai paling lambat Oktober 2025.

(*)

Ikuti berita lainnya di GOOGLE NEWS

Penulis : Ricky Robian Syah

Editor : Ricky Robian Syah

Follow WhatsApp Channel www.kepriheadline.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Mutasi di Tubuh Polres Karimun, Empat Jabatan Strategis Resmi Diserahterimakan
BPR Tuah Karimun Nyaris Kolaps, Ini Jurus Bupati Iskandarsyah Menyelamatkan Bank Daerah
Penahanan 4 Tersangka Korupsi Dana Hibah KPU Karimun Diperpanjang, Jaksa Segera Limpahkan ke Tipidkor
Karimun Resmi Miliki Perda Kabupaten Layak Anak, Pemda–DPRD Siapkan Ruang Bermain hingga Kebijakan Anggaran Pro-Anak
Festival Lampu dan Kereta Hias Karimun Semarakkan Ramadhan dan Idulfitri 1447 H
PT Karimun Granite Salurkan Bantuan PPM Desember 2025, Fokus Pendidikan hingga Keagamaan
Mobil Terios Tertimpa Pohon di Depan Masjid Baitul Taqwa Karimun
Mayat Pria Ditemukan Meninggal Dunia di Kamar Hotel di Karimun

Berita Terkait

Rabu, 21 Januari 2026 - 16:51 WIB

Mutasi di Tubuh Polres Karimun, Empat Jabatan Strategis Resmi Diserahterimakan

Rabu, 21 Januari 2026 - 16:30 WIB

BPR Tuah Karimun Nyaris Kolaps, Ini Jurus Bupati Iskandarsyah Menyelamatkan Bank Daerah

Rabu, 21 Januari 2026 - 12:49 WIB

Penahanan 4 Tersangka Korupsi Dana Hibah KPU Karimun Diperpanjang, Jaksa Segera Limpahkan ke Tipidkor

Rabu, 21 Januari 2026 - 11:57 WIB

Karimun Resmi Miliki Perda Kabupaten Layak Anak, Pemda–DPRD Siapkan Ruang Bermain hingga Kebijakan Anggaran Pro-Anak

Selasa, 20 Januari 2026 - 17:25 WIB

Festival Lampu dan Kereta Hias Karimun Semarakkan Ramadhan dan Idulfitri 1447 H

Berita Terbaru