Kepergok Ngelem, 2 Pasang Remaja Digiring Ke Polsek Balai

- Author

Rabu, 14 Juni 2023 - 15:29 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Empat remaja diamankan Polisi saat kepergok ngelem di kawasan Kelurahan Sei Lakam. Foto: kepriheadline.id

Empat remaja diamankan Polisi saat kepergok ngelem di kawasan Kelurahan Sei Lakam. Foto: kepriheadline.id

Karimun, Kepriheadline.id Kepergok sedang mengkonsumsi atau menghirup lem, 4 remaja di Karimun diamankan Jajaran Kepolisian Sektor Balai Karimun, Selasa (13/6/2023) sore. Dua pasang remaja ini kepergok warga sedang mengisap lem di salah satu ruko kosong di Kawasan Sei Lakam Barat, Kecamatan Karimun. Remaja itu masing- masing dua peremouan berinisial Ps (15), L (14), dan remaja pria inisial Ms (15) dan Ya (17). Mereka diamankan guna proses pembinaan lebih lanjut oleh pihak kepolisian. “Dari hasil laporan masyarakat, kita tindak lanjuti dan mendapat empat remaja yang diduga tengah mengisap lem,” kata Kapolsek Balai Karimun, Kompol Edy Wiyanto, Rabu (14/6/2023). Ia mengatakan, saat diamankan oleh pihak kepolisian, petugas menemukan beberapa barang bukti berupa 1 kaleng lem merek Goat Brand atau Cap Kambing. Lebih lanjut Kompol Edy menyebutkan, para remaja itu diberikan pembinaan dan membuat surat perjanjian tidak kembali mengulangi perbuatannya, dengan disaksikan orang tua para remaja.
Baca Juga :  Kasus Keracunan MBG di Karimun, Dinkes Tegaskan Dapur Wajib Kantongi Sertifikat Higiene
“Penyelesaiannya membuat surat pernyataan, dan apabila kembali melanggar atau kedapatan melakukan hal serupa, maka di hukum sesuai dengan Hukum yang berlaku di Negara Kesatuan Republik Indonesia,” ujar Kapolsek. Setelah dibuatkan Surat Pernyataan masing-masing remaja itu dikembalikan kepada orang tua/pihak keluarga masing-masing, dengan disaksikan oleh Ketua RT dan Ketua Pemuda setempat. Ia mengimbau kepada masyarakat khususnya pada orang tua untuk lebih mengawasi dan membatasi pergaulan anak-anaknya agar tidak terjerumus hal yang tidak baik. “Sama-sama mengawasi, jangan biarkan pengaruh-pengaruh lingkungan ini menjerumuskan anak,” katanya. (cr1/red) Ikuti berita lainnya di GOOGLE NEWS  

Eksplorasi konten lain dari Kepriheadline.id

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Follow WhatsApp Channel www.kepriheadline.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Kapolres Karimun Perkuat Sinergi dengan Kejari, FKUB, dan MUI di Hari Pertama Bertugas
Stok Beras Karimun Aman, Warga Diminta Tak Terpancing Isu Kelangkaan
Tinjau Kebun Wonotirto Lanal Karimun, Pangkogabwilhan I Dorong Swasembada Pangan Karimun
Dihadiri Lebih dari 3.000 Jemaat, Natal Oikumene Karimun Berlangsung Khidmat dan Meriah
Korban Terakhir Speed Boat Tenggelam di Perairan Karimun Ditemukan, Operasi SAR Ditutup
Pangkogabwilhan I dan Bupati Karimun Resmi Buka Festival Jong Nusantara 2026
Polres Karimun Gelar Kenal Pamit Kapolres, AKBP Yunita Stevani Resmi Jabat Kapolres Karimun
PT Timah Perkuat Budaya Kerja Lewat Workshop Culture untuk Dukung Transformasi Perusahaan

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 16:21 WIB

Kapolres Karimun Perkuat Sinergi dengan Kejari, FKUB, dan MUI di Hari Pertama Bertugas

Senin, 12 Januari 2026 - 16:09 WIB

Stok Beras Karimun Aman, Warga Diminta Tak Terpancing Isu Kelangkaan

Minggu, 11 Januari 2026 - 14:29 WIB

Tinjau Kebun Wonotirto Lanal Karimun, Pangkogabwilhan I Dorong Swasembada Pangan Karimun

Minggu, 11 Januari 2026 - 10:05 WIB

Dihadiri Lebih dari 3.000 Jemaat, Natal Oikumene Karimun Berlangsung Khidmat dan Meriah

Sabtu, 10 Januari 2026 - 16:49 WIB

Korban Terakhir Speed Boat Tenggelam di Perairan Karimun Ditemukan, Operasi SAR Ditutup

Berita Terbaru

Eksplorasi konten lain dari Kepriheadline.id

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca