Tingkatkan Hasil Tangkapan Nelayan Udang, PT Timah Serahkan Bantuan Untuk Kelompok Batu Tuan

- Author

Senin, 24 Februari 2025 - 15:06 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PT Timah Serahkan Bantuan Untuk Kelompok Batu Tuan. Foto: Humas PT Timah.

PT Timah Serahkan Bantuan Untuk Kelompok Batu Tuan. Foto: Humas PT Timah.

Karimun, KepriHeadline.id – Untuk meningkatkan hasil tangkapan nelayan, PT Timah menyerahkan bantuan untuk Kelompok Batu Tuan II Desa Sawang Laut, Kecamatan Kundur Barat. Bantuan dari PT Timah ini akan digunakan untuk membeli jaring udang bagi 11 anggota kelompok nelayan. Ketua Kelompok Batu Tuan II Desa Sawang Laut, Ambran mengatakan, bantuan jaring udang ini sangat dibutuhkan karena memang sudah banyak jaring udang anggota kelompok yang sudah rusak dan mempengaruhi hasil tangkapan mereka. “Bantuan ini dari PT Timah ini kami gunakan untuk membeli jaring udang bagi anggota kelompok. Masing-masing anggota menerima lima utas dan ini memang sangat kami butuhkan,” katanya saat dihubungi, Senin (23/2/2025). Menurutnya, jika mereka harus mengeluarkan uang pribadi untuk membeli jaring udang membutuhkan biaya yang cukup besar apalagi hasil tangkapan yang tidak menentu. “Mata pencaharian kami ini nelayan udang, sehingga dengan adanya bantuan ini sangat membantu kami. Apalagi jaring udang kami banyak yang sudah rusak, meski tidak dibantu semua oleh PT Timah ini sudah membantu karena kalau mau beli sendiri harganya lumayan,” ucapnya.
Baca Juga :  Akses KCJB Karawang Ditargetkan Rampung NATARU 2025, Menteri Nusron Berkomitmen Akselerasi Proses Pengadaan Tanah
Ia berharap, dengan adanya jaring baru ini dapat meningkatkan hasil tangkapan mereka sehingga nantinya bisa meningkatkan ekonomi masyarakat nelayan. Menurutnya, tidak hanya kali ini saja, PT Timah juga dulu pernah memberikan bantuan jaring bagi kelompok mereka. Selain itu, mereka juga dilibatkan untuk melakukan pengelolaan lingkungan dengan melakukan penanaman mangrove bersama untuk menjaga ekosistem pesisir. “PT Timah memiliki beberapa program yang telah membantu kelompok kami. Harapan kami, semoga ini bisa terus berlanjut sehingga semakin banyak manfaat yang bisa kami rasakan,” tutupnya. (*) Ikuti berita lainnya di GOOGLE NEWS  

Eksplorasi konten lain dari Kepriheadline.id

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Penulis : Ricky Robian Syah

Editor : Ricky Robian Syah

Follow WhatsApp Channel www.kepriheadline.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Panen Berkah dari Program SAE, Rutan Karimun Hasilkan 180 Kilogram Kangkung
Kasus Stunting Terkonsentrasi di Hinterland, Pemkab Karimun Genjot Program Pencegahan
PT Karimun Granite Salurkan Bantuan Program PPM untuk Oktober 2025
Partisipasi Masih Rendah, Bupati Karimun Dorong Warga Ikut Skrining TB Gratis di Puskesmas Meral
Mulai 2026, Warga Karimun Bisa Berobat Gratis Cukup Bermodal KTP
Pemkab Karimun dan BPJS Ketenagakerjaan Gandeng Tangan Lindungi Pekerja Rentan
Pelabuhan Karimun Siap Terapkan Sistem Parkir Digital, Kontribusi PAD Ditargetkan Melonjak
Sidang Kasus Pembunuhan Balita di Karimun, Jaksa Siapkan Tuntutan Berat untuk Terdakwa

Berita Terkait

Sabtu, 15 November 2025 - 13:57 WIB

Panen Berkah dari Program SAE, Rutan Karimun Hasilkan 180 Kilogram Kangkung

Sabtu, 15 November 2025 - 13:05 WIB

Kasus Stunting Terkonsentrasi di Hinterland, Pemkab Karimun Genjot Program Pencegahan

Sabtu, 15 November 2025 - 09:42 WIB

PT Karimun Granite Salurkan Bantuan Program PPM untuk Oktober 2025

Jumat, 14 November 2025 - 13:04 WIB

Partisipasi Masih Rendah, Bupati Karimun Dorong Warga Ikut Skrining TB Gratis di Puskesmas Meral

Jumat, 14 November 2025 - 11:12 WIB

Mulai 2026, Warga Karimun Bisa Berobat Gratis Cukup Bermodal KTP

Berita Terbaru

Eksplorasi konten lain dari Kepriheadline.id

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca