Polisi Akan Gelar Operasi Bunga Seligi 2023, Berikut Sasarannya

- Author

Senin, 5 Juni 2023 - 13:10 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wakapolres Karimun Kompol Petra C.K. Tumengkol. (Foto: Humas Polres Karimun)

Wakapolres Karimun Kompol Petra C.K. Tumengkol. (Foto: Humas Polres Karimun)

Karimun, Kepriheadline.id – Jajaran Kepolisian Resor Karimun, Polda Kepulauan Riau akan menggelar Operasi Bunga Seligi 2023 terhitung 7-20 Juni 2023. Sebanyak 58 orang personil Polres Karimun dilibatkan dalam operasi tersebut terdiri dari jajaran Sat Reskrim Polres Karimun, Sat Intelkam Polres Karimun dan Polairud Polres Karimun. Wakapolres Karimun Kompol Petra C.K Tumengkol mengatakan, Operasi dengan sandi bunga seligi 2023 itu akan menyasar Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) di wilayah hukum Polres Karimun. “Kegiatan operasi ini akan berlangsung selama 14 hari yang dimulai dari tanggal 7 Juni 2023 sampai dengan 20 Juni 2023. Sebanyak 58 personel Polres Karimun akan dilibatkan dalam kegiatan operasi ini,” kata Wakapolres Karimun Kompol Petra saat memimpin Latihan Pra Operasi Binga Seligi 2023 di Rupatama Mapolres Karimun, Senin (5/6/2023).
Baca Juga :  Dorong FTZ Menyeluruh, Bupati Karimun Fokus Perbaiki Infrastruktur
Ia mengatakan, Operasi Bunga Seligi 2023 terlaksana dalam rangka mencegah perdagangan manusia atau Human Trafficking serta penyeludupan manusia di wilayah hukum Polres Karimun. “Tujuan operasi ini untuk melindungi masyarakat dari praktik-praktik perdagangan dan penyeludupan manusia dan bentuk eksploitasi lainnya,” ujarnya. Digelarnya Operasi Bunga Seligi 2023 ini, Kompol Petra berharap dapat mewujudkan situasi kamtibmas yang mantap dan kondusif di wilayah hukum Polres Karimun dari berbagai bentuk kejahatan dan penyakit masyarakat. “Hari ini kami menggelar Lat Pra Ops untuk menyatukan pemahaman setiap personil yang terlibat, sehingga dapat melaksanakan operasi sesuai dengan SOP,” katanya. (cr1/red) Ikuti berita lainnya di GOOGLE NEWS

Eksplorasi konten lain dari Kepriheadline.id

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Follow WhatsApp Channel www.kepriheadline.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Satpolairud Polres Karimun Pastikan Identitas Mayat Pria yang Ditemukan di Perairan Meranti
Karimun Mulai Kembangkan Bawang Merah Lokal, Sasar Ketahanan Pangan
Catat Sejarah Baru, AKBP Yunita Stevani Resmi Pimpin Polres Karimun
PT Timah Salurkan Bioflok dan Bibit Nila untuk Perkuat Ekonomi Warga Kundur Barat
Perkuat Pertanian Lokal, PT TIMAH Serahkan Alat Olah Lahan kepada Kelompok Tani Kundur
Tiang Listrik di Kawasan Coastal Area Dinilai Abaikan Konsep Tata Ruang
Nelayan Karimun Hilang di Perairan Pulau Rangsang, Diduga Terjatuh dari Kapal
Bupati Iskandarsyah soal Tarif Parkir Pelabuhan Karimun: Dikoreksi Sesuai Aturan

Berita Terkait

Rabu, 7 Januari 2026 - 20:26 WIB

Satpolairud Polres Karimun Pastikan Identitas Mayat Pria yang Ditemukan di Perairan Meranti

Rabu, 7 Januari 2026 - 14:19 WIB

Karimun Mulai Kembangkan Bawang Merah Lokal, Sasar Ketahanan Pangan

Rabu, 7 Januari 2026 - 13:09 WIB

Catat Sejarah Baru, AKBP Yunita Stevani Resmi Pimpin Polres Karimun

Rabu, 7 Januari 2026 - 08:46 WIB

PT Timah Salurkan Bioflok dan Bibit Nila untuk Perkuat Ekonomi Warga Kundur Barat

Selasa, 6 Januari 2026 - 13:38 WIB

Tiang Listrik di Kawasan Coastal Area Dinilai Abaikan Konsep Tata Ruang

Berita Terbaru

Eksplorasi konten lain dari Kepriheadline.id

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca