Jalan Pantai Timun Amblas Akibat Hujan Deras

- Author

Sabtu, 4 Maret 2023 - 12:58 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Warga sekitar menutup akses jalan Pantai Timun yang amblas akibat hujan deras, Jumat (4/3/2023) malam. (FOTO: ISTIMEWA/KEPRIHEADLINE.ID)

Warga sekitar menutup akses jalan Pantai Timun yang amblas akibat hujan deras, Jumat (4/3/2023) malam. (FOTO: ISTIMEWA/KEPRIHEADLINE.ID)

Karimun, Kepriheadline.id – Jalan Pantai Timun Selat Belia, Desa Gemuruh, Kecamatan Kundur Barat amblas, Jumat (3/3/2023) malam.

Jalan alternatif menuju ke Pantai Timun, Desa Gemuruh itu amblas akibat derasnya arus air disebabkan Hujan lebat yang melanda kawasan itu pada Jumat malam.

Camat Kundur Barat Khaidir mengatakan, jalan Pantai timun itu merupakan akses jalan alternatif masyarakat sekitar untuk menuju Pantai Timun, Desa Gemuruh.

“Iya benar amblasnya tadi malam, saat hujan deras,” kata Khaidir, Sabtu (4/3/2023).

Ia mengatakan, amblasnya jalan tersebut telah dikoordinasikan bersama Dinas Pekerjaan Umum (PU) Karimun, untuk selanjutnya dilakukan perbaikan.

Menurutnya, PU meminta pihak Kecamatan dapat segera mengirimkan surat terkait musibah yang terjadi tersebut.

Baca Juga :  Tak Sanggup Merawat, Ibu Tinggalkan Bayinya dengan Surat Permintaan Maaf

“Senin akan kami kirimkan surat, kami sudah berkoordinasi dengan Dinas PU, agar segera dapat lakukan perbaikan,” katanya.

Ia menjelaskan, bagian jalan yang amblas tersebut merupakan bagian yang terletak di atas gorong-gorong. Dugaan sementara, penyebab amblas akibat derasnya air mengalir, sehingga menyebabkan bagian aspal amblas.

“Air di gorong- gorong itu deras tadi malam, mungkin terkikis dan amblas,” katanya.

Jalan Pantai Timun itu merupakan jalan penghubung Desa Gemuruh dan Desa Kundur. Biasanya, jalan tersbeut digunakan oleh masyarakat, karena lebih pendek jarak tempuh yang harus dilalui, dibandingkan jalan utama.

“Perbedaanmya 6 kilometer, itu jalan alternatif masyarakat. Tapi karena amblas, saat ini kami tutup sementara,” katanya.

(red)

Follow WhatsApp Channel www.kepriheadline.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Satlantas Polres Karimun Gelar Operasi Keselamatan Seligi 2026 Mulai 2 Februari
Karimun Masih Miliki Satu Desa Tertinggal, Pemkab Siapkan Akselerasi Lintas OPD
Cerita Evakuasi di Damkar Karimun: Datang dengan Jari Sakit, Pulang dengan Senyum
Usai Kunjungan Mentan Amran, Karimun Dapat Bantuan Perkebunan Kelapa 500 Hektar
Nafkah Tak Cukup, Perceraian di Karimun Terus Meningkat Sepanjang 2025
Pasokan BBM Terputus di Karimun, Sejumlah SPBU Tutup dan UMKM Terdampak
Lentera Karimun Hadirkan Kopitiam Modern Dua Lantai, Lengkap dari Kuliner hingga Ruang Kerja Keluarga
Pengurus Kwarran Pramuka Meral Resmi Dilantik, Siap Perkuat Pembinaan Karakter Generasi Muda

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 14:02 WIB

Satlantas Polres Karimun Gelar Operasi Keselamatan Seligi 2026 Mulai 2 Februari

Kamis, 29 Januari 2026 - 13:24 WIB

Karimun Masih Miliki Satu Desa Tertinggal, Pemkab Siapkan Akselerasi Lintas OPD

Rabu, 28 Januari 2026 - 13:24 WIB

Cerita Evakuasi di Damkar Karimun: Datang dengan Jari Sakit, Pulang dengan Senyum

Rabu, 28 Januari 2026 - 12:20 WIB

Usai Kunjungan Mentan Amran, Karimun Dapat Bantuan Perkebunan Kelapa 500 Hektar

Rabu, 28 Januari 2026 - 10:51 WIB

Nafkah Tak Cukup, Perceraian di Karimun Terus Meningkat Sepanjang 2025

Berita Terbaru