Pemilik Jasa Ekspedisi Buka Suara Soal Aktivitas Barang Diduga Ilegal di Karimun

- Author

Kamis, 18 Januari 2024 - 19:23 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi. Foto: Ges Cargo

Ilustrasi. Foto: Ges Cargo

Karimun, KepriHeadline.id – Pemilik salah satu jasa ekspedisi di Kabupaten Karimun, Provinsi Kepulauan Riau Anwar, buka suara terkait adanya kapal-kapal kayu ekspedisi angkut barang-barang diduga ilegal. Menurutnya, aktivitas pengangkutan barang-barang campuran yang dikelola olehnya itu resmi dan telah turut berkontribusi terhadap penerimaan negara melalui pajak yang disetorkan ke Bea Cukai. “Kami sampaikan, aktivitas ini resmi, dan kami setiap bulannya selalu menyetorkan pajak ke Bea Cukai sesuai ketentuan yang berlaku,” kata Anwar ditemui pada Kamis, 18 Desember 2024. Bahkan, Anwar juga turut menunjukkan bukti setoran pajak yang dilakukan oleh pihaknya dengan nomor invoice IVR/20240117/XXIV/I/1908077541. Dalam invoice tersebut, terlihat pembayaran terakhir dilakukan oleh pihaknya, yakni 17 Januari 2024. “Ini buktinya, setiap bulan kami selalu setor ke Negara. Jadi kami sampaikan bahwa ini ada pajak, bukan ilegal,” katanya.
Baca Juga :  Imigrasi Karimun Permudah Layanan Pembuatan Paspor untuk Jamaah Haji
Ia juga menegaskan, barang-barang campuran yang diangkut oleh pihaknya juga telah dilaporkan ke Bea Cukai sesuai dengan jumlah sesuai pada pajak yang telah dibayarkan. “Kami ada dokumen pajaknya,” katanya. Seperti diketahui, sebelumnya diberitakan Aktivitas peredaran barang-barang ilegal di wilayah Kabupaten Karimun, Provinsi Kepulauan Riau semakin marak. Melalui jasa kapal-kapal kayu berkedok ekspedisi, barang-barang campuran diduga ilegal itu dengan mudahnya masuk ke wilayah Karimun melalui pelabuhan-pelabuhan tikus. Dari informasi diterima, barang-barang tersebut umumnya diangkut dari wilayah batam menggunakan kapal-kapal kayu ke Karimun. (*) Ikuti berita lainnya di GOOGLE NEWS

Eksplorasi konten lain dari Kepriheadline.id

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Follow WhatsApp Channel www.kepriheadline.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Karimun Resmi Luncurkan City Branding Baru untuk Perkuat Citra Daerah
Dua Wisatawan Mancanegara Asal Malaysia Buka Kunjungan Wisata 2026 di Karimun
Aktivitas Diduga BBM Ilegal Marak di Perairan Meral Karimun, Aparat Diminta Bertindak
TNI AL Evakuasi Seluruh Crew SB Srikandi Express yang Tenggelam di Perairan Pulau Parit Karimun
Speed Boat Ekspedisi Tenggelam di Perairan Karimun, Ratusan Paket Barang Dievakuasi
Satresnarkoba Polres Karimun Sita Ribuan Gram Barang Bukti Sabu dari 49 Kasus Sepanjang 2025
11 Nyawa Melayang di Jalan Raya Karimun Sepanjang 2025
PT TIMAH Tbk Salurkan Bantuan Perayaan Natal GPIB Ora Et Labora Sungailiat

Berita Terkait

Kamis, 1 Januari 2026 - 11:33 WIB

Karimun Resmi Luncurkan City Branding Baru untuk Perkuat Citra Daerah

Kamis, 1 Januari 2026 - 10:50 WIB

Dua Wisatawan Mancanegara Asal Malaysia Buka Kunjungan Wisata 2026 di Karimun

Rabu, 31 Desember 2025 - 15:23 WIB

Aktivitas Diduga BBM Ilegal Marak di Perairan Meral Karimun, Aparat Diminta Bertindak

Rabu, 31 Desember 2025 - 12:11 WIB

TNI AL Evakuasi Seluruh Crew SB Srikandi Express yang Tenggelam di Perairan Pulau Parit Karimun

Rabu, 31 Desember 2025 - 11:22 WIB

Speed Boat Ekspedisi Tenggelam di Perairan Karimun, Ratusan Paket Barang Dievakuasi

Berita Terbaru

Eksplorasi konten lain dari Kepriheadline.id

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca