Polres Karimun Cek Kesiapan Peralatan dan Personil Hadapi Potensi Bencana

- Author

Selasa, 12 Desember 2023 - 10:22 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolres Karimun AKBP Fadli Agus didampingi Kabagops Polres Karimun mengecek peralatan SAR milik Satpolairud Polres Karimun. Foto: Humas Polres Karimun

Kapolres Karimun AKBP Fadli Agus didampingi Kabagops Polres Karimun mengecek peralatan SAR milik Satpolairud Polres Karimun. Foto: Humas Polres Karimun

Karimun, KepriHeadline.id – Kapolres Karimun AKBP Fadli Agus melaksanakan pengecekan peralatan serta kesiapan personil dalam penanganan potensi bencana alam di wilayah Kabupaten Karimun, Provinsi Kepulauan Riau, Selasa, 12 Desember 2023.

Dalam pengecekkan itu, Kapolres Karimun didampingi langsung Wakapolres Karimun Kompol Herie Pramono dan Pejabat Utama Polres Karimun. Kapolres mengecek langsung sejumlah peralatan yang digunakan untuk penanganan bencana seperti kendaraan roda dua, roda empat dan roda enam, alat pemotong, senter, unit mesin air, kantong mayat, roll Police line, Arm Protector, jas hujan, dan peralatan lainnya.

Kapolres Karimun AKBP Fadli Agus mengatakan, pengecekkan ini merupakan langkah antisipasi cuaca ekstrem yang akhir-akhir ini melanda wilayah Karimun, dimana secara geografis Kabupaten Karimun rawan terhadap bencana, baik itu tanah longsor, banjir, pohon tumbang dan lainnya.

Baca Juga :  Menteri Nusron akan Lakukan Kunjungan Kerja ke Lampung untuk Samakan Visi Misi Program di Tingkat Pusat dan Daerah

Kapolres Karimun menyampaikan, pengecekan ini sebagai langkah Polres Karimun dalam mengantisipasi kondisi cuaca ekstrim yang terjadi belakangan ini dimana wilayah Kabupaten Karimun secara geografis rawan terhadap bencana baik itu tanah longsor, banjir, pohon tumbang dan lainnya.

“Selain mengecek peralatan, kita juga melaksanakan pengecekan kemampuan personel dalam penggunaan alat sesuai SOP yang akan digunakan pada saat penanggulangan bencana yang terjadi. Kelengkapan peralatan yang dimiliki harus sebanding dengan kemampuan anggota dalam pengoperasiannya,” kata AKBP Fadli.

Disebutkan Kapolres, dalam antisipasi dan penanganan bencana alam, personil Polres Karimun akan selalu berkoordinasi serta berkolaborasi bersama SAR dan BPBD Karimun.

“Koordinasi selalu kami lakukan bersama Instansi terkait, dari proses pemantauan perkembangan, sampai membantu kegiatan penanganan bencana,” katanya.

(*)

 

 

 

Follow WhatsApp Channel www.kepriheadline.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Festival Lampu dan Kereta Hias Karimun Semarakkan Ramadhan dan Idulfitri 1447 H
PT Karimun Granite Salurkan Bantuan PPM Desember 2025, Fokus Pendidikan hingga Keagamaan
Mobil Terios Tertimpa Pohon di Depan Masjid Baitul Taqwa Karimun
Mayat Pria Ditemukan Meninggal Dunia di Kamar Hotel di Karimun
Stok Nasional Surplus, Mentan Tegaskan Karimun Tak Boleh Lagi Krisis Beras
Mentan Sarankan Ribuan Ton Beras Selundupan di Kepri Dimusnahkan
Ratusan Sekolah di Karimun Terima Bantuan Smart TV Program Digitalisasi Pendidikan
Bupati Karimun Lantik Pengurus HPMTBK Pekanbaru Periode 2025–2026

Berita Terkait

Selasa, 20 Januari 2026 - 17:25 WIB

Festival Lampu dan Kereta Hias Karimun Semarakkan Ramadhan dan Idulfitri 1447 H

Selasa, 20 Januari 2026 - 15:23 WIB

PT Karimun Granite Salurkan Bantuan PPM Desember 2025, Fokus Pendidikan hingga Keagamaan

Senin, 19 Januari 2026 - 13:21 WIB

Mayat Pria Ditemukan Meninggal Dunia di Kamar Hotel di Karimun

Senin, 19 Januari 2026 - 11:57 WIB

Stok Nasional Surplus, Mentan Tegaskan Karimun Tak Boleh Lagi Krisis Beras

Senin, 19 Januari 2026 - 11:35 WIB

Mentan Sarankan Ribuan Ton Beras Selundupan di Kepri Dimusnahkan

Berita Terbaru