Pengumuman Hasil SKD PPPK Karimun Masih Ditunggu, Ini Kata BKPSDM 

- Author

Selasa, 31 Desember 2024 - 13:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala BKPSDM Karimun Sudarmadi. Foto: Humas Pemkab Karimun.

Kepala BKPSDM Karimun Sudarmadi. Foto: Humas Pemkab Karimun.

Karimun, KepriHeadline.id – Hasil Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Karimun hingga kini belum diumumkan. Sesuai jadwal yang ditetapkan oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN), hasil kelulusan SKD PPPK seharusnya dirilis antara 24-31 Desember 2024. Namun, hingga hari terakhir, yaitu Selasa (31/12/2024), pengumuman tersebut masih belum tersedia. Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Karimun, Sudarmadi, mengungkapkan bahwa pihaknya masih menunggu surat resmi dari BKN terkait hasil pengolahan nilai ujian. “Kami masih menunggu hingga saat ini. BKN belum merilis hasil pengolahan nilai,” ujar Sudarmadi, Selasa, 31 Desember 2024. Ia menambahkan, pengumuman hasil kelulusan SKD PPPK ini mencakup kategori tenaga teknis maupun tenaga pendidik atau guru. Hingga kini, kedua kategori tersebut masih belum diumumkan.
Baca Juga :  Banjir Merendam Puluhan Rumah di Kelurahan Darussalam
“Bukan hanya PPPK Teknis, pengumuman untuk Guru juga belum keluar,” katanya. Meski belum ada kepastian, Sudarmadi memperkirakan hasil kelulusan SKD PPPK akan diumumkan pada Selasa malam. “Kemungkinan besar malam ini, jika tidak ada kendala. Kami tidak bisa memastikan, tetapi semoga hari ini,” tuturnya. Sudarmadi juga berpesan kepada para pelamar yang telah mengikuti ujian SKD untuk terus memantau akun SSCASN masing-masing. “Selalu pantau akun Anda. Mudah-mudahan malam ini sudah bisa dilihat,” pungkasnya. (*) Ikuti berita lainnya di GOOGLE NEWS

Eksplorasi konten lain dari Kepriheadline.id

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Penulis : Ricky Robian Syah

Editor : Ricky Robian Syah

Follow WhatsApp Channel www.kepriheadline.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Karimun Resmi Luncurkan City Branding Baru untuk Perkuat Citra Daerah
Dua Wisatawan Mancanegara Asal Malaysia Buka Kunjungan Wisata 2026 di Karimun
Aktivitas Diduga BBM Ilegal Marak di Perairan Meral Karimun, Aparat Diminta Bertindak
TNI AL Evakuasi Seluruh Crew SB Srikandi Express yang Tenggelam di Perairan Pulau Parit Karimun
Speed Boat Ekspedisi Tenggelam di Perairan Karimun, Ratusan Paket Barang Dievakuasi
Satresnarkoba Polres Karimun Sita Ribuan Gram Barang Bukti Sabu dari 49 Kasus Sepanjang 2025
11 Nyawa Melayang di Jalan Raya Karimun Sepanjang 2025
PT TIMAH Tbk Salurkan Bantuan Perayaan Natal GPIB Ora Et Labora Sungailiat

Berita Terkait

Kamis, 1 Januari 2026 - 11:33 WIB

Karimun Resmi Luncurkan City Branding Baru untuk Perkuat Citra Daerah

Kamis, 1 Januari 2026 - 10:50 WIB

Dua Wisatawan Mancanegara Asal Malaysia Buka Kunjungan Wisata 2026 di Karimun

Rabu, 31 Desember 2025 - 15:23 WIB

Aktivitas Diduga BBM Ilegal Marak di Perairan Meral Karimun, Aparat Diminta Bertindak

Rabu, 31 Desember 2025 - 12:11 WIB

TNI AL Evakuasi Seluruh Crew SB Srikandi Express yang Tenggelam di Perairan Pulau Parit Karimun

Rabu, 31 Desember 2025 - 11:22 WIB

Speed Boat Ekspedisi Tenggelam di Perairan Karimun, Ratusan Paket Barang Dievakuasi

Berita Terbaru

Eksplorasi konten lain dari Kepriheadline.id

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca