H-7 Lebaran, Pelabuhan Karimun Mulai Terpantau Ramai

- Author

Sabtu, 15 April 2023 - 13:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Arus mudik di Pelabuhan Domestik Karimun mulai terpantau ramai, Sabtu (15/4/2023) pagi.  (Foto: Kepriheadline.id)

Arus mudik di Pelabuhan Domestik Karimun mulai terpantau ramai, Sabtu (15/4/2023) pagi.  (Foto: Kepriheadline.id)

Karimun, Kepriheadline.id – Arus mudik di Pelabuhan Domestik Karimun mulai terpantau ramai, Sabtu (15/4/2023) pagi.

Meski belum menunjukkan peningkatan signifikan, namun pada jam-jam tertentu dari pagi hingga siang hari, arus penumpang terlihat memadati pelabuhan Karimun.

Sejumlah warga memilih mudik lebih awal guna menghindari kepadatan penumpang jelang arus puncak mudik Lebaran Idul Fitri 1444 Hijriyah.

“Keluarga berangkat hari ini, karena takutnya saat mendekati lebaran tidak kebagian tiket. Belajar dari pengalaman tahun sebelumnya,” kata Hendrianto dijumpai di sela-sela mengantar keluarganya di Pelabuhan Domestik Karimun.

Selain itu, pantauan di Pelabuhan Domestik Karimun juga, banyak calon penumpang yang rela menunggu dari pagi hari untuk mendapatkan tiket. Hal itu dilakukan guna mengantisipasi kehabisan tiket.

“Dari jam 10.00 Wib tadi, berangkatnya jam 13.00 Wib nanti. Takut kehabisan tiket, karena prediksi hari ini penumpang sudah mulai ramai,” ujar salah satu penumpang tujuan Tanjungpinang.

Baca Juga :  Dandim 0317/Tbk Lepas Keberangkatan 40 Atlet Dojo Laksana ke Ajang Kejurda Forki Kepri
Aktivitas di Pelabuhan Karimun, Sabtu (15/4/2023). (Foto: Kepriheadline.id)

Sebelumnya, Kepala KSOP Kelas I Tanjungbalai Karimun Jon Kenedy dalam Apel Kesiapan Pengamanan Angkutan Lebaran Idul Fitri 1444 Hijriyah baru-baru ini menyebutkan, pada arus mudik 2023 ini diprediksi akan terjadi kenaikan penumpang sebesar 21 Persen.

“Kenaikan diprediksi sebesar 21 persen, dibandingkan tahun sebelumnya. Ini juga dipicu karena tidak ada lagi pembatasan, seperti tahun- tahun sebelumnya sebab Pandemi Covid-19,” kata Jon Kenedy.

Selain itu, Jon Kenedy juga menyebutkan, puncak Arus Mudik Lebaram Idul Fitri 2023 juga akan mulai terjadi H-7 hingga H-2 Lebaran Idul Fitri.

“Prediksi kenaikan H-7 sampai H-2. Kami juga sudah menyiapkan 44 Armada kapal untuk melayani penumpang di pelabuhan Karimun,” katanya.

(cr1/red)

Baca berita lainnya juga di GOOGLE NEWS

 

 

 

 

 

 

 

 

Follow WhatsApp Channel www.kepriheadline.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Satlantas Polres Karimun Gelar Operasi Keselamatan Seligi 2026 Mulai 2 Februari
Karimun Masih Miliki Satu Desa Tertinggal, Pemkab Siapkan Akselerasi Lintas OPD
Cerita Evakuasi di Damkar Karimun: Datang dengan Jari Sakit, Pulang dengan Senyum
Usai Kunjungan Mentan Amran, Karimun Dapat Bantuan Perkebunan Kelapa 500 Hektar
Nafkah Tak Cukup, Perceraian di Karimun Terus Meningkat Sepanjang 2025
Pasokan BBM Terputus di Karimun, Sejumlah SPBU Tutup dan UMKM Terdampak
Lentera Karimun Hadirkan Kopitiam Modern Dua Lantai, Lengkap dari Kuliner hingga Ruang Kerja Keluarga
Pengurus Kwarran Pramuka Meral Resmi Dilantik, Siap Perkuat Pembinaan Karakter Generasi Muda

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 14:02 WIB

Satlantas Polres Karimun Gelar Operasi Keselamatan Seligi 2026 Mulai 2 Februari

Kamis, 29 Januari 2026 - 13:24 WIB

Karimun Masih Miliki Satu Desa Tertinggal, Pemkab Siapkan Akselerasi Lintas OPD

Rabu, 28 Januari 2026 - 13:24 WIB

Cerita Evakuasi di Damkar Karimun: Datang dengan Jari Sakit, Pulang dengan Senyum

Rabu, 28 Januari 2026 - 12:20 WIB

Usai Kunjungan Mentan Amran, Karimun Dapat Bantuan Perkebunan Kelapa 500 Hektar

Rabu, 28 Januari 2026 - 10:51 WIB

Nafkah Tak Cukup, Perceraian di Karimun Terus Meningkat Sepanjang 2025

Berita Terbaru