Bupati Rafiq Minta BP Kawasan Tingkatkan Infrastrukur Jalan Guntung Punak

- Author

Jumat, 17 Maret 2023 - 15:37 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Karimun Aunur Rafiq. (Foto: Humas Pemkab Karimun)

Bupati Karimun Aunur Rafiq. (Foto: Humas Pemkab Karimun)

Karimun, Kepriheadline.id – Bupati Karimun Aunur Rafiq meminta kepada Badan Pengusahaan Kawasan atau BP Kawasan Kabupaten Karimun untuk membantu meningkatkan infrastruktur jalan di Kawasan Guntung Punak, Kelurahan Darussalam Kecamatan Meral.

Peningkatan infrastruktur jalan itu berdasarkan usulan masyarakat kawasan Guntung Punak yang mengharapkan wilayah mereka segera memiliki jalan yang layak.

Bupati Karimun Aunur Rafiq mengatakan, jalan yang menjadi usulan masyarakat Guntung Punak itu masuk dalam kawasan Free Trade Zone (FTZ) yang merupakan naungan dari BP Kawasan.

“Jalan ini masuk wilayah FTZ, jadi terkait pelebaran jalan kami telah minta BP Kawasan untuk tindak lanjutnya,” kata Rafiq, Minggu (15/3/2023) kemarin.

Baca Juga :  Soal Papan Reklame di Jalan Ahmad Yani, Ini Penjelasan Bapenda Karimun

Ia mengatakan, usulan masyarakat itu telah ditindaklanjuti oleh BP Kawasan dan nanti selanjutnya akan segera dilakukan pelebaran jalan, sesuai dengan permintaan masyarakat.

“Jadi BP Kawasan sudah turun, mungkin 2024 akan mulai dibangun,” katanya.

Peningkatan sarana infrastruktur jalan menjadi salah satu program Pemerintah Kabupaten Karimun dibawah kepemimpinan Bupati Karimun Aunur Rafiq.

Selama kepemimpinannya, pembangunan Infrastruktur jalan sejak 2015-2022 mencapai 223,9 km dengan rincian pada tahun 2015 sepanjang 12,07 km, 2016 11,85 km, 2017 28,63 km, 2018 53,93 km, 2019 29,25 km, 2020 17,61 km, 2021 29,79 km, dan 2022 40,79 km.

(Cr1/red)

Baca berita lainnya juga GOOGLE NEWS

Follow WhatsApp Channel www.kepriheadline.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Dukungan PT TIMAH Warnai Turnamen Domino Tahunan Pemuda Kecamatan Tebing Karimun
Rocky Marciano Bawole Kembali Pimpin DPW PKB Kepri Periode 2026–2031
Tercium Bau Busuk, Warga Temukan Jasad Nelayan di Kamar Kos Karimun
Hari Bakti Imigrasi ke-76, Imigrasi Karimun Perkuat Kepedulian Sosial Lewat Donor Darah
Suplai Air Warga Mengering, PT Karimun Granite Bantu Air Bersih untuk 300 KK
Petugas Kewalahan, Karhutla Hampir Setiap Hari Terjadi di Karimun Awal 2026
Mutasi di Tubuh Polres Karimun, Empat Jabatan Strategis Resmi Diserahterimakan
BPR Tuah Karimun Nyaris Kolaps, Ini Jurus Bupati Iskandarsyah Menyelamatkan Bank Daerah

Berita Terkait

Sabtu, 24 Januari 2026 - 12:50 WIB

Dukungan PT TIMAH Warnai Turnamen Domino Tahunan Pemuda Kecamatan Tebing Karimun

Sabtu, 24 Januari 2026 - 09:59 WIB

Rocky Marciano Bawole Kembali Pimpin DPW PKB Kepri Periode 2026–2031

Jumat, 23 Januari 2026 - 19:11 WIB

Tercium Bau Busuk, Warga Temukan Jasad Nelayan di Kamar Kos Karimun

Jumat, 23 Januari 2026 - 15:41 WIB

Hari Bakti Imigrasi ke-76, Imigrasi Karimun Perkuat Kepedulian Sosial Lewat Donor Darah

Kamis, 22 Januari 2026 - 12:47 WIB

Suplai Air Warga Mengering, PT Karimun Granite Bantu Air Bersih untuk 300 KK

Berita Terbaru