Ekonomi UMKM Bergeliat di Karimun Weekend Market 2025

- Author

Sabtu, 20 September 2025 - 13:36 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Bandara RHA Karimun M Subiat membuka pagelaran Karimun Weekend Market 2025. FOTO: mr.pai/inikarimun

Kepala Bandara RHA Karimun M Subiat membuka pagelaran Karimun Weekend Market 2025. FOTO: mr.pai/inikarimun

Karimun, KepriHeadline.id – Gelaran Karimun Weekend Market (KWM) 2025 menjadi wadah promosi sekaligus penggerak roda ekonomi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau.

Sedikitnya 50 pelaku usaha ambil bagian dalam kegiatan ini dengan menghadirkan beragam produk unggulan, mulai dari kuliner, kerajinan tangan, pakaian, hingga karya seni kreatif.

Bupati Karimun, Iskandarsyah, menyebut event seperti ini mampu memberikan dampak nyata bagi pertumbuhan ekonomi masyarakat.

“Event seperti ini tentu ada transaksi, ada spending money. Orang datang berbelanja, dan ekonomi UMKM akan semakin tumbuh,” ujar Iskandarsyah saat meninjau stand UMKM di halaman Bandara Raja Haji Abdullah (RHA) Karimun, Jumat (19/9/2025).

Ia menambahkan, penguatan UMKM tidak hanya berdampak pada perekonomian lokal, tetapi juga menjadi penopang sektor pariwisata yang saat ini tengah digencarkan Pemkab Karimun.

“Konsentrasi kami ada dua, yakni investasi dan pariwisata. Peran UMKM di sini sangat penting sebagai daya dukung untuk menguatkan sektor pariwisata,” jelasnya.

Baca Juga :  Polres Karimun Awasi Ketat Distributor Bahan Pokok Jelang Ramadan

Senada dengan itu, Kepala Bandara RHA Karimun, M Subiat, menuturkan bahwa kegiatan ini juga menjadi momen untuk memperkenalkan bandara kepada masyarakat luas.

“Bertepatan dengan momentum Hari Perhubungan Nasional 2025, kami ingin masyarakat lebih dekat mengenal bandara RHA Karimun sebagai kebanggaan daerah,” kata Subiat.

Karimun Weekend Market 2025 digelar selama tiga hari, mulai 19–21 September 2025. Sejak dibuka, ribuan masyarakat memadati area stand untuk berbelanja maupun sekadar menikmati suasana.

Tak hanya pameran produk UMKM, panitia juga menggelar beragam perlombaan seperti domino, mewarnai, fashion show, hingga pameran pesawat terbang. Hiburan musik dari artis lokal dengan konsep mini konser turut memeriahkan rangkaian acara.

(*)


Eksplorasi konten lain dari Kepriheadline.id

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Penulis : Ricky Robian Syah

Editor : Ricky Robian Syah

Follow WhatsApp Channel www.kepriheadline.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Panen Berkah dari Program SAE, Rutan Karimun Hasilkan 180 Kilogram Kangkung
Kasus Stunting Terkonsentrasi di Hinterland, Pemkab Karimun Genjot Program Pencegahan
PT Karimun Granite Salurkan Bantuan Program PPM untuk Oktober 2025
Partisipasi Masih Rendah, Bupati Karimun Dorong Warga Ikut Skrining TB Gratis di Puskesmas Meral
Mulai 2026, Warga Karimun Bisa Berobat Gratis Cukup Bermodal KTP
Pemkab Karimun dan BPJS Ketenagakerjaan Gandeng Tangan Lindungi Pekerja Rentan
Pelabuhan Karimun Siap Terapkan Sistem Parkir Digital, Kontribusi PAD Ditargetkan Melonjak
Sidang Kasus Pembunuhan Balita di Karimun, Jaksa Siapkan Tuntutan Berat untuk Terdakwa
Tag :

Berita Terkait

Sabtu, 15 November 2025 - 13:57 WIB

Panen Berkah dari Program SAE, Rutan Karimun Hasilkan 180 Kilogram Kangkung

Sabtu, 15 November 2025 - 13:05 WIB

Kasus Stunting Terkonsentrasi di Hinterland, Pemkab Karimun Genjot Program Pencegahan

Sabtu, 15 November 2025 - 09:42 WIB

PT Karimun Granite Salurkan Bantuan Program PPM untuk Oktober 2025

Jumat, 14 November 2025 - 13:04 WIB

Partisipasi Masih Rendah, Bupati Karimun Dorong Warga Ikut Skrining TB Gratis di Puskesmas Meral

Jumat, 14 November 2025 - 11:12 WIB

Mulai 2026, Warga Karimun Bisa Berobat Gratis Cukup Bermodal KTP

Berita Terbaru

Eksplorasi konten lain dari Kepriheadline.id

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca