Kontrak Perintis Susi Air di Karimun Segera Berakhir, Terakhir 27 Desember Mendatang

- Author

Jumat, 8 Desember 2023 - 15:08 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pesawat Susi Air di bandara RHA Karimun. Foto: Bandara RHA Karimun

Pesawat Susi Air di bandara RHA Karimun. Foto: Bandara RHA Karimun

Karimun, KepriHeadline.id – Kontrak penerbangan perintis Maskapai Susi Air untuk tahun 2023 di Bandara Raja Haji Abdullah (RHA) akan segera berakhir.

Dengan berakhirnya kontrak itu, aktivitas penerbangan di Bandara RHA Karimun akan terhenti sementara hingga awal tahun 2024, atau setelah adanya kontrak baru untuk penerbangan perintis tersebut.

Kepala Bandara RHA Karimun Fanani Zuhri mengatakan, penerbangan terakhir di 2024 untuk maskapai Susi Air yakni pada 27 Desember 2023 mendatang. Artinya, diatas tanggal itu tidak ada lagi penerbangan Susi Air hingga kontrak baru ditandatangani.

“Terakhir tahun ini, tanggal 27 Desember, itu keberangkatan dari Tanjungbalai Karimun,” kata Fanani Zuhri, Jumat 8 Desember 2023.

Ia mengatakan, berdasarkan catatan Bandara RHA Karimun, saat ini kontrak perintis menyisakan 6 kali penerbangan lagi, terdiri dari 3 kali untuk rute Karimun Pekanbaru dan 3 kali untuk Karimun Dabo Singkep.

Baca Juga :  Sambut Ramadan, PT Karimun Granite Gelar Khatam Quran dan Tausyiah Bersama Masyarakat

“Terhitung masih ada 3 kali untuk masing-masing rute,” ujarnya.

Dijelaskannya, untuk tahun 2024 mendatang, pihaknya telah mengusulkan penambahan frekuensi penerbangan sesuai dengan demand atau permintaan kepada KPA Dabo Singkep. Apabila disetujui, berkemungkinan akan terjadi penambahan frekuensi penerbangan untuk tahun 2024.

“Tahun 2024 insya Allah tiga kali seminggu ke Pekanbaru. Kontrak jumlah flight-nya nambah, tapi untuk pastinya belum tahu, soalnya pengelola KPA Dabo. Kita cuma mengusulkan penambahan frekuensi penerbangan berdasarkan Demand atau permintaan,” katanya.

(*)

Ikuti berita lainnya di GOOGLE NEWS

Follow WhatsApp Channel www.kepriheadline.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Dukungan PT TIMAH Warnai Turnamen Domino Tahunan Pemuda Kecamatan Tebing Karimun
Rocky Marciano Bawole Kembali Pimpin DPW PKB Kepri Periode 2026–2031
Tercium Bau Busuk, Warga Temukan Jasad Nelayan di Kamar Kos Karimun
Hari Bakti Imigrasi ke-76, Imigrasi Karimun Perkuat Kepedulian Sosial Lewat Donor Darah
Suplai Air Warga Mengering, PT Karimun Granite Bantu Air Bersih untuk 300 KK
Petugas Kewalahan, Karhutla Hampir Setiap Hari Terjadi di Karimun Awal 2026
Mutasi di Tubuh Polres Karimun, Empat Jabatan Strategis Resmi Diserahterimakan
BPR Tuah Karimun Nyaris Kolaps, Ini Jurus Bupati Iskandarsyah Menyelamatkan Bank Daerah

Berita Terkait

Sabtu, 24 Januari 2026 - 12:50 WIB

Dukungan PT TIMAH Warnai Turnamen Domino Tahunan Pemuda Kecamatan Tebing Karimun

Sabtu, 24 Januari 2026 - 09:59 WIB

Rocky Marciano Bawole Kembali Pimpin DPW PKB Kepri Periode 2026–2031

Jumat, 23 Januari 2026 - 19:11 WIB

Tercium Bau Busuk, Warga Temukan Jasad Nelayan di Kamar Kos Karimun

Jumat, 23 Januari 2026 - 15:41 WIB

Hari Bakti Imigrasi ke-76, Imigrasi Karimun Perkuat Kepedulian Sosial Lewat Donor Darah

Kamis, 22 Januari 2026 - 12:47 WIB

Suplai Air Warga Mengering, PT Karimun Granite Bantu Air Bersih untuk 300 KK

Berita Terbaru