Devanan Syam Resmi Menahkodai DPD IKM Kabupaten Karimun

- Author

Selasa, 17 September 2024 - 13:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua DPW IKM Kepri Momon Faulana Adinata menyerahkan bendera pataka kepada Ketua DPD IKM Kabupaten Karimun Devanan Syam. (Foto: Istimewa)

Ketua DPW IKM Kepri Momon Faulana Adinata menyerahkan bendera pataka kepada Ketua DPD IKM Kabupaten Karimun Devanan Syam. (Foto: Istimewa)

Karimun, KepriHeadline.id – Devanan Syam resmi menahkodai Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM) Kabupaten Karimun masa bakti 2024-2029. Devanan Syam bersama pengurus DPD IKM Kabupaten Karimun secara resmi dilantik oleh Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPD) IKM Provinsi Kepri, Momon Faulana Adinata, mewakili Ketua Umum DPP IKM, Fadli Zon. Prosesi pengukuhan tersebut, berlangsung di Gedung Nasional Tanjungbalai Karimun. Turut hadir pada kegiatan itu, Asisten I Sekretaris Daerah Kabupaten Karimun, Sularno mewakili Bupati Karimun, Aunur Rafiq. Asisten I Sekretaris Daerah Kabupaten Karimun, Sukarno mewakili Bupati Karimun, Aunur Rafiq mengucapkan selamat kepada para pengurus yang baru dilantik. Menurut Larno, fakta dari orang Minangkabau adalah suka merantau, sehingga dimana-mana pasti ada orang Sumatera Barat. “Sebuah lukisan tidak akan indah jika hanya satu warna saja. Begitu juga dengan sebuah kabupaten, rangakaian perpaduan warna yang ada itulah membuat daerah maju. Kita berharap Sehingga IKM bisa menjadi warna yang turut berkontribusi bagi Kabupaten Karimun,” kata Larno. Sementara Ketua DPW IKM Kepri, Momon Faulana Adinata menyebutkan IKM merupakan organisasi para perantau asal Sumatera Barat yang terpusat sampai ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP). Momon menyampaikan IKM telah berdiri di hampir 38 provinsi se-Indonesia sebagai wadah pemersatu perantau Minangkabau. Sementara untuk di Kepri, terdapat empat DPD.
Baca Juga :  Hasil Verifikasi Sementara, Hanya 25 Persen Bacaleg Memenuhi Persyaratan
“Ketum berpesan perlu kita saling mengingatkan, dimana bumi dipijak di situ langit dijunjung. Kita merantau di Kepri negeri Melayu, maka kita perantau Minang yang ada di Kepri harus menjaga kekompakan dan berkontribusi untuk daerah,” ujarnya. Kepada para pengurus DPD IKM Kabupaten Karimun, Momon juga mengingatkan untuk menjaga dan melestarikan seni budaya serta kesenian Minangkabau. Ketua DPD IKM Kabupaten Karimun, Devanan Syam mengatakan, kehadiran IKM di Bumi Berazam sebagaimana dengan tema kegiatan “basinergi mambangun Karimun, mampaarek kabek nan lungga, dima aia disauak di situ rantiang dipatah”. “Mampaarek kabek nan lungga, mempererat silaturahmi dengan masyarakat Karimun ataupun perantau Minangkabau yang lain. Sedangkan dima aia disauak di situ rantiang dipatah maknanya dimana kita mencari rezeki maka kita akan menjaga tempat tersebut,” terang Dev. Dev menambahkan keberadaan IKM Kabupaten Karimun untuk memberi warna tersendiri bersama paguyuban dan ormas, termasuk paguyuban dari Sumatera Barat. “Kami tegaskan lagi keberadaan IKM bukan untuk bersaing dengan ormas ataupun OKP yang lain,” ujar Dev. (*) Ikuti berita lainnya di GOOGLE NEWS

Eksplorasi konten lain dari Kepriheadline.id

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Follow WhatsApp Channel www.kepriheadline.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

SDM Berkualitas dan Unggul, Universitas Karimun Sambut Doktor Baru di Lingkungan Kampus
Polisi Gelar Rekonstruksi Kasus Penganiayaan Bayi hingga Tewas, 21 Adegan Diperagakan
Dua Terdakwa Kasus Korupsi DLH Karimun Dijatuhi Hukuman Penjara
Pengurus Apindo Karimun Periode 2024–2029 Resmi Dilantik, Siap Dorong Pertumbuhan Ekonomi Daerah
Bupati Iskandarsyah Lantik Jajaran Direksi dan Komisaris BUP Karimun
Anggaran Dipangkas, Program Seragam Gratis di Karimun Tetap Berjalan
Menuju Desa Digital, Pemerintah Desa Lebuh Gelar Pelatihan Sistem Informasi Desa
Sindikat Pencurian di Kapal Asing Terbongkar, 10 Orang Ditangkap di Perairan Karimun

Berita Terkait

Jumat, 18 Juli 2025 - 16:40 WIB

SDM Berkualitas dan Unggul, Universitas Karimun Sambut Doktor Baru di Lingkungan Kampus

Jumat, 18 Juli 2025 - 13:00 WIB

Polisi Gelar Rekonstruksi Kasus Penganiayaan Bayi hingga Tewas, 21 Adegan Diperagakan

Kamis, 17 Juli 2025 - 17:52 WIB

Dua Terdakwa Kasus Korupsi DLH Karimun Dijatuhi Hukuman Penjara

Kamis, 17 Juli 2025 - 12:22 WIB

Pengurus Apindo Karimun Periode 2024–2029 Resmi Dilantik, Siap Dorong Pertumbuhan Ekonomi Daerah

Rabu, 16 Juli 2025 - 14:00 WIB

Bupati Iskandarsyah Lantik Jajaran Direksi dan Komisaris BUP Karimun

Berita Terbaru

Eksplorasi konten lain dari Kepriheadline.id

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca