Sukseskan Penanaman Mangrove Nasional, Kodim 0317/Tbk Tanam 700 Mangrove

- Author

Selasa, 16 Mei 2023 - 10:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dandim 0317/Tbk Letkol Inf Budianto Hamdani Damanik pimpin penanaman ratusan bibit mangrove secara nasional di Pantai Indah Desa Pangke, Senin (15/5/2023).

Dandim 0317/Tbk Letkol Inf Budianto Hamdani Damanik pimpin penanaman ratusan bibit mangrove secara nasional di Pantai Indah Desa Pangke, Senin (15/5/2023).

Karimun, Kepriheadline.id – Komando Distrik Militer (Kodim) 0317 Tbk melakukan penanaman 700 bibit mangrove secara serentak yang dilaksanakan oleh seluruh jajaran TNI seluruh Indonesia bersama Presiden, Senin (15/5/2023). Kegiatan itu dipimpin langsung Dandim 0317/Tbk Letkol Inf Budianto Hamdani Damanik dengan dihadiri Bupati Karimun Aunur Rafiq diwakili Asistan III Pemkab Karimun, Kapolres Karimun AKBP Ryky W. Muharam, Danlanal Karimun Letkol Laut (P) Joko Santosa. Komandan Kodim 0317 TBK, Letkol Inf Budianto Hamdani Damanik mengatakan, penanaman mangrove ini telah dilaksanakan secara bertahap dengan total keseluruhan ada sebanyak bibit 700 Mangrove. “Untuk hari ini dipusatkan di Pantai Indah Desa Pangke dengan jumlah yang ditanam sebanyak 200 bibit mangrove. Selain itu, di beberapa Koramil jajaran Kodim 0317 TBK juga melaksanakan penanaman mangrove,” kata Letkol Budianto Damanik.
Baca Juga :  Lansia 81 Tahun di Kundur Barat Ditemukan Gantung diri di Pohon Jengkol
Dandim mengatakan, untuk selanjutnya, jajarannya akan lebih memfokuskan terhadap perawatan terhadap mangrove yang telah ditanam, hal itu juga akan melibatkan para pelajar. “Kita sudah membagi perwilayah. Satu minggu sekali kita akan turun melihat perkembangan pohon-pohon yang ditanam. Melibatkan pelajar agar generasi muda termotivasi menjaga lingkungan,” kata Dandim. Sementara itu, Staf Ahli Kemasyarakat dan SDM Pemkab Karimun Muhammad Isnainie mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Kodim 0317 TBK yang telah menjadi motor penggerak penanaman mangrove secara nasional. “Pemkab Karimun juga ada program penanaman mangrove, kedepan bisa sinergikan agar berhasil ditanam, dirawat dan tumbuh dengan baik,” katanya. (cr1/red) Ikuti berita lainnya di GOOGLE NEWS  

Eksplorasi konten lain dari Kepriheadline.id

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Follow WhatsApp Channel www.kepriheadline.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Kapolres Karimun Perkuat Sinergi dengan Kejari, FKUB, dan MUI di Hari Pertama Bertugas
Stok Beras Karimun Aman, Warga Diminta Tak Terpancing Isu Kelangkaan
Tinjau Kebun Wonotirto Lanal Karimun, Pangkogabwilhan I Dorong Swasembada Pangan Karimun
Dihadiri Lebih dari 3.000 Jemaat, Natal Oikumene Karimun Berlangsung Khidmat dan Meriah
Korban Terakhir Speed Boat Tenggelam di Perairan Karimun Ditemukan, Operasi SAR Ditutup
Pangkogabwilhan I dan Bupati Karimun Resmi Buka Festival Jong Nusantara 2026
Polres Karimun Gelar Kenal Pamit Kapolres, AKBP Yunita Stevani Resmi Jabat Kapolres Karimun
PT Timah Perkuat Budaya Kerja Lewat Workshop Culture untuk Dukung Transformasi Perusahaan

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 16:21 WIB

Kapolres Karimun Perkuat Sinergi dengan Kejari, FKUB, dan MUI di Hari Pertama Bertugas

Senin, 12 Januari 2026 - 16:09 WIB

Stok Beras Karimun Aman, Warga Diminta Tak Terpancing Isu Kelangkaan

Minggu, 11 Januari 2026 - 14:29 WIB

Tinjau Kebun Wonotirto Lanal Karimun, Pangkogabwilhan I Dorong Swasembada Pangan Karimun

Minggu, 11 Januari 2026 - 10:05 WIB

Dihadiri Lebih dari 3.000 Jemaat, Natal Oikumene Karimun Berlangsung Khidmat dan Meriah

Sabtu, 10 Januari 2026 - 16:49 WIB

Korban Terakhir Speed Boat Tenggelam di Perairan Karimun Ditemukan, Operasi SAR Ditutup

Berita Terbaru

Eksplorasi konten lain dari Kepriheadline.id

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca